Ranu Kumbolo, Hamparan Khayangan di Gunung Semeru

milky way dari ranu kumbolo

Bolang Kecil - Ranu Kumbolo adalah sebuah danau air tawar yang berada di Pegunungan Tengger, kaki Gunung Semeru. Bagi para pecinta alam terutama pendaki gunung, pasti sudah tidak asing lagi dengan danau ini, karena danau ini merupakan tempat transit bagi mereka yang akan melanjutkan perjalanan untuk mendaki puncak Mahameru di Gunung Semeru yang merupakan puncak tertinggi di pulau Jawa dan nomor 3 tertinggi di Indonesia.


Ranu Kumbolo terletak pada ketinggian 2.380 meter diatas permukaan laut dan dengan luas sekitar 14 hektar, merupakan salah satu danau tertinggi di Indonesia. Diapit dua bukit dan dikelilingi rindangnya hutan pinus membuat Ranu Kumbolo semakin indah untuk dinikmati, terlebih pada saat-saat tertentu seperti saat matahari terbit atau tenggelam, paduan antara landscape, kabut, dan pantulan sinar matahari yang membias dipermukaan danau seakan memaksa pandangan kita untuk terus menyaksikan keindah tersebut. Tak hanya itu saja, ketika malam tiba kita akan disuguhkan pemandangan gugusan bintang dari Galaksi Bima Sakti atau The Milky Way, yang belum tentu bisa kita lihat tempat-tempat lainnya.

keindahan sunset dari ranu kumbolo
Sunset Dari Ranu Kumbolo
Di sebelah Danau Ranu Kumbolo terdapat sebuah bukit yang diberi nama "Bukit Cinta", konon jika kita mendaki ke bukit ini dengan membayangkan orang yang kita cintai dengan tanpa menoleh kebelakang maka kita akan hidup bahagia bersamanya. Di danau ini juga terdapat Prasasti Pasrujambe, sebuah prasasti peninggalan kerajaan Majapahit (Kerajaan Hindu-Buhda terbesar dalam sejarah Indonesia)  dan juga terdapat tugu peringatan bagi mereka yang meninggal pada waktu melakukan pendakian ke puncak Mahameru.

Sepanjang perjalanan menuju Ranu Kumbolo kita akan disuguhkan pemandangan yang akan memanjakan mata, mulai dari rindangnya pohon pinus, watu rejeng (batu terjal yang sangat indah), sampai bertemu taman Bunga Edelweis Putih yang menjadi simbol dari keabadian cinta, tapi ingat !! jangan sembarangan memetik bunga ini, sebab bunga Edelweis Putih adalah salah satu tanaman langka yang sangat dilindungi, memetik satu tangkai saja kita dapat dikenakan sangsi pidana !!
Persiapan ke Ranu Kumbolo.

bunga edelweis di gunung semeru
Bunga Edelweis
Sebelum kita memustuskan untuk mengunjungi tempat ini ada baiknya kita mengetahui apa saja persiapan yan harus disiapkan, Hal pertama yang harus kita ketahui, pada malam hari jika cuaca cerah suhu di Gunung Semeru bisa mencapai -5 derajat celcius, maka siapkan pakaian super tebal yang tahan air dan angin, sleeping bag, dan obat-obatan untuk mengatasi jika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan,  juga kaos kaki dan kaos tangan, kerpus / penutup kepala dan telinga.
Sebelum mulai mendaki, setiap pendaki harus melakukan registrasi pada pos pendaftaran, untuk registrasi siapkan dokumen  berikut :
Untuk warga Indonesia :
  • Fotocopy KTP @ 3 lembar dan
  • Surat keterangan sehat dari dokter
*kita bisa membuat surat keterangan sehat dari dokter di klinik atau rumah sakit terdekat sebelum sampai disini

Rute Transportasi

Transportasi Darat : dari stasiun malang dilanjut naik angkutan umum menuju pasar tumpang, Disini kita melakukan proses registrasi di Kementerian Perhutanan, jika bingung bisa bertanya kepada warga sekitar. Setelah itu perjalanan dilanjut dengan menyewa jeep atau truck hingga pos Ranupani desa terakhir di kaki semeru. Di sini terdapat pos pemeriksaan, terdapat juga warung dan pondok penginapan.

Transportasi Udara : Dari Bandara Juanda naik taksi atau ojek ke terminal Bungurasih. Dari Bungurasih naik bus antar kota jurusan Malang, turun di Terminal Arjosari Malang, dilanjut dengan naik ojek atau angkutan umum menuju pasar tumpang, Disini kita melakukan proses registrasi di Kementerian Perhutanan, jika bingung bisa bertanya kepada warga sekitar. Setelah itu perjalanan dilanjut dengan menyewa jeep atau truck hingga pos Ranupani desa terakhir di kaki semeru. Di sini terdapat pos pemeriksaan, terdapat juga warung dan pondok penginapan.

Demikian artikel kali ini tentang Ranu Kumbolo, semoga bermanfaat.
Happy Traveling, keep clean and safety
Apabila mendapati kesalahan/kekurangan dalam artikel ini, tolong sampaikan koreksi/tambahan melalui komentar/email. Terimakasih.